Thursday, April 26, 2018

Semarak Acara Dies Natalis Enterpreneur Generation (ENERGI)


Semarak Acara Dies Natalis Enterpreneur Generation (ENERGI)

LPM Paradigma, Batam - Enterpreneur Generation (ENERGI) merayakan Dies Natalies, sabtu (14/4) di Lobi Politeknik Negeri Batam. Acara Dies Natalies ini diselenggarakan dalam rangka memperingati hari ulang tahun Unit Kegiatan Mahasiswa Enterpreneur Generation (ENERGI) yang ke-5. Acara tersebut mengusung tema “The Power of Solidarity”. Tema ini bermaksud bahwa dengan solidarity terciptalah kekuatan yang besar. Dies Natalies ENERGI dihadiri oleh perwakilan setiap Ormawa Politeknik Negeri Batam, Alumni ENERGI serta pengurus ENERGI tahun 2017 – 2018. Jalannya acara Dies Natalies berlangsung lancar dan meriah, tetapi karena cuaca kurang mendukung waktu pelaksanaan acara terpaksa diundurkan dan lokasi dipindahkan.
 
Suasana Dies Natalies Energi di Lobby Politeknik Negeri Batam (Foto: LPM Paradigma)

Tujuan dari pelaksanaan Dies Natalies ENERGI adalah untuk mempererat hubungan antara alumni ENERGI dan Ormawa lain yang ada di Politeknik Negeri Batam.

“Setelah pelaksaan acara Dies Natalies ENERGI berlangsung semoga ENERGI dapat menjadi lebih baik lagi dan kekeluargaan ENERGI dapat terjalin hingga akhir hayat, serta tahun ini ENERGI bisa menjadi UKM yang terbaik” ujar Jadid selaku penanggung jawab acara. (Ha)

0 komentar:

Post a Comment