Friday, January 2, 2015

Doa Untuk Ibu




DOA UNTUK IBU
 
Sesosok wanita hebat hadir dihidupku
Memberi sebuah ketenangan di tidurku
Membuat sejuta harapan di perjalanan panjangku

Dan kini, 22 Desember  telah berlalu
Pengabdian seorang ibu tak lekang oleh waktu
Setia menemani dan memberi inspirasi buatku

Ibu,,,,
Aku adalah anakmu yang belum bisa Membahagiakanmu
Aku tak tau apa yang terbaik buatmu
Aku lemah bila tanpamu

Ibu,,,
Ketika lenganmu di suntik, ada selang kecil di situ
Aku tak berdaya melihat semua itu
Aku sedih tak tau apa yang terjadi

Ibu,,
Aku berharap Tuhan mendengar semua doaku
Aku ingin keajaiban datang buatmu
Menghilangkan semua rasa sakitmu itu


0 komentar:

Post a Comment