Pelantikan Akbar ORMAWA dibuka oleh MC |
LPM-PARADIGMA, Acara
pelantikan akbar organisasi mahasiswa yang bertemakan “Mewujudkan Kepemimpinan
yang Cerdas, Gesit dan Bermanfaat”, yang diselenggarakan oleh komisi Pemilihan
Rakyat selaku panitia acara ini. Sebagai Pembuka acara pelantikan akbar ini
yaitu seluruh yang hadir untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dipimpin
oleh salah satu panitia. Kemudian dilanjutkan dengan Kata sambutan dari Perwira
Jaya selaku Ketua Panitia , dalam sambutannya ia mengatakan “Jadilah Seorang
Pemimpin yang Bertanggung Jawab dan Jangan menjadi orang yang selalu bergantung
pada orang lain”.Setelah itu pembacaan Tri Dharma yang diucapkan oleh seluruh Mahasiswa yang hadir dibimbing oleh
Ketua panitia acara itu sendiri.
pembacaan Tri Dharma oleh seluruh ORMAWA |
Setelah
Pembacaan Tri Dharma selesai, selanjutnya Penampilan dari Menwa yang membuat
seluruh tamu yang hadir dalam pelantikan ini menjadi terkesima dan tak
ragu-ragu memberikan tepukan yang sangat meriah untuk penampilan tersebut,siapa
sangka Menwa yang dikenal sebagai sosok pasukan yang tegas, keras , hari ini
mereka melakukan gerak berbaris diiringi dengan lagu-lagu dangdut.
Dalam acara
Pelantikan Akbar ini juga dihadiri oleh Bapak Hendra Gunawan selaku Wakil
Direktur satu dan Bapak Ari Wibowo selaku pudir tiga. Suatu kehormatan dalam
acara ini Bapak Hendra Gunawan memberi kata sambutan yang didalamnya berisikan
tentang “Pentingnya organisasi untuk membentuk jiwa pemimpin pada mahasiswa”
Mahasiswa dapat mengembangkan wawasannya tidak hanya di akademik saja, namun ia
juga dapat berkembang di nonakademik. Beliau juga mengatakan mengenai
rencananya untuk membuat jadwal hari jum’at menjadi hari organisasi mahasiswa,
pada hari tersebut mahasiswa dapat berorganisasi selama satu hari,akan tetapi
rencana tersebut pastinya membutuhkan waktu yang lama.kita berdo’a saja semoga
rencana tersebut terwujud, amin.
Saat LPM Paradigma di lantik |
Sebagai pemula
pelantikan yang pertama dilantik ialah badan Legislatif mahasiswa yang ikrarnya
dipimpin oleh Bapak Ari Wibowo selaku pudir tiga, selanjutnya disusul dengan
Badan Eksekutif mahasiswa, Kemudian Himpunan Mahasiswa Management
bisnis,Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika, Himpunan Mahasiswa
Elektro,Himpunan Mahasiswa Mesin,Ika,Ktan Mahasiswa Muslim Politeknin N Batam, El-Shadai,
KOP, PEC, Blug, Interpreunuer, K-pal, Kuas, LPM, Menwa. Acara pelantikan
berakhir dan ditutup dengan menyanhyikan lagu Padamu Negeri.
Anggota LPM Paradigma Politeknik Negeri Batam |
Penulis : Nurlevianti
organisasi itu memang penting
ReplyDeleteTulisan kamu bagus, terima kasih ya telah menulis di www.lpm-paradigma.org, Tetap Semangat Menulis..
ReplyDelete